Mei 18, 2018

PROFIL

UNIBBA LIBRARY adalah Perpustakaan Pusat yang berada di Universitas Bale Bandung, sebagai salah satu unsur penunjang pelaksana akademik pada Universitas. Keberadaan UNIBBA Library merupakan salah satu fasilitas pendukung yang berada di lingkungan Universitas Bale Bandung, bersama dengan unit-unit lainnya yang berada di lingkungan Universitas Bale Bandung, dimaksudkan untuk menunjang pelaksanaan kegiatan di bidang pendidikan, pengajaran, penelitian dosen dan mahasiswa, serta pengabdian kepada masyarakat yang diperlukan dalam penyelenggaraan pendidikan akademik dan/atau profesional.

UNIBBA LIBRARY sebagai pusat penyimpanan dan penyebar informasi ilmiah, melalui jasa layanan yang tersedia, dalam menyelenggarakan fungsi dan tugasnya, melaksanakan pelayanan akademis, pembinaan, dan pengembangan di bidang perpustakaan berdasarkan kebijakan teknis Universitas, dipimpin oleh seorang Kepala Perpustakaan yang dibantu oleh seorang Sekretaris, Pustakawan, dan Staf.

  • Selayang Pandang Perpustakaan Universitas Bale Bandung

Universitas Bale Bandung (UNIBBA) didirikan atas dasar Surat Ijin Penyelenggaraan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 80/D/0/2008 tanggal 22 Mei 2008 adalah Lembaga Pendidikan Tinggi yang berlokasi di wilayah Kabupaten Bandung tepatnya di Jl. R.A.A Wiranatakusumah No.7 Baleendah. Bersamaan dengan berdirinya Unibba, saat itu juga Perpustakaan Universitas Bale Bandung didirikan.

Universitas Bale Bandung (UNIBBA) merupakan pengembangan dari Sekolah Tinggi Pertanian (STIPER) Bale Bandung (terakreditasi BAN PT) yang sekarang menjadi Fakultas Pertanian (Faperta) dan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Bale Bandung (terakreditasi BAN PT) yang sekarang menjadi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), di bawah binaan Yayasan Pendidikan Bale Bandung (YPBB) yang didirikan oleh Bapak R.H. Lily Sumantri (beliau pernah manjadi Bupati Kabupaten Bandung pada tahun 1980).

Universitas Bale Bandung (UNIBBA) menyelenggarakan 7 (tujuh) Fakultas dengan 12 Program Studi Sarjana (S1), bertujuan : Membantu peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Bandung, memenuhi kebutuhan berbagai instansi pemerintah dan institusi swasta akan tenaga ahli yang terampil dan memiliki kompetensi dibidangnya serta meningkatkan perannya dalam masyarakat untuk pembangunan khususnya di wilayah Kabupaten Bandung.

Perpustakaan Universitas Bale Bandung yang pada awalnya hanya menempati sebuah ruangan di gedung FKIP dengan jumlah koleksi yang hanya mencakup buku penunjang untuk FKIP dan FAPERTA, kini telah menempati sebuah gedung secara mandiri di Jl. R.A.A. Wiranatakusumah no 18 Baleendah, dan kami terus berbenah dengan meningkatkan kualitas dan kuantitas koleksi dan juga layanan untuk para penggunanya.