Hasil Penelitian Dosen FAPERTA

Karya Tulis Ilmiah berupa Hasil Penelitian ini Berjudul “Pertumbuhan dan Hasil Bawang Daun (Allium fistulosum L.) Varietas Linda Akibat Pemberian Pupuk Kandang Ayam dan Pupuk Urea”  yang ditulis oleh Dosen Prodi Agroteknologi FAPERTA UNIBBA, Yudi Yusdian, S.P., M.P. bersama dua orang dosen prodi Agroteknologi lainnya yang dimuat dalam Jurnal Agro.

ABSTRACT

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kombinasi pupuk kandang ayam dan pupuk urea terhadap pertumbuhan dan hasil bawang daun. Penelitian dilaksanakan di kampung Legokkaso Desa Cinanggela Kecamatan Pacet Kabupaten Bandung Provinsi Jawa Barat. dengan jenis tanah Latosol dengan pH 5,7, terletak pada ketinggian 1.200 m di atas permukaan laut. Curah hujan 2.205 mm/tahun termasuk curah hujan tipe C3 (Oldeman, 1979). Percobaan dilaksanakan dari bulan Maret sampai dengan bulan Mei 2014.

Untuk membacanya lebih lanjut >>>>> Klik Disini <<<<<