Pelatihan Penggunaan Bahasa Indonesia Resmi bagi Ibu-Ibu PKK

Neneng Maelasari, M.Pd. dan Deanty Rumandang Bulan, S.S., M.A. Program Studi Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Bale Bandung. 2018.

ABSTRAK

Kegiatan pengabdian pada masyarakat adalah salah satu wujud konkret implementasi kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi yang secara langsung dilaksanakan untuk memberikan kontribusi nyata dosen terhadap masyarakat. Adapun kegiatan pengabdian pada masyarakat yang dilaksanakan dalam bentuk seminar dan diselenggarakan di Mesjid Darussalam Kecamatan Baleendah ini dihadiri oleh perwakilan dari ibu-ibu kader, pengurus Kecamatan Baleendah dan perwakilan karang taruna. Para peserta menganggap kegiatan ini memberikan ilmu baru dan sangat membantu mereka mengenal dan berlatih menggunakan bahasa resmi dalam kehidupan sehari-hari. Bentuk luaran dari kegiatan ini adalah laporan kegiatan pengabdian pada masyarakat yang diserahkan dan disetujui oleh Lembaga Penellitian dan Pengabdian pada Masyarakat Universitas Bale Bandung (LPPM) dan diarsipkan di program studi sebagai bukti terlaksananya program pengabdian pada masyarakat ini.

KLIK DISINI untuk mengunduh