Hasil Penelitian Dosen Prodi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Bale Bandung

Karya Tulis Ilmiah yang merupakan Hasil Penelitian Berjudul PERAN PENDIDIKAN KARAKTER PADA ORGANISASI PRAMUKA DALAM MENGHADAPI TANGGAP BENCANA WABAH COVID-19 (CORONAVIRUS DISEASE 2019) DI KABUPATEN BANDUNG, ditulis oleh Dosen Program Studi Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Bale Bandung, Hendra Prijatna, M.Pd.

ABSTRAK

Penelitian ini berjudul “PERAN PENDIDIKAN KARAKTER PADA ORGANISASI PRAMUKA
DALAM MENGHADAPI TANGGAP BENCANA WABAH COVID-19 (CORONAVIRUS
DISEASE 2019) DI KABUPATEN BANDUNG”
Tujuan diadakan penelitian ini adalah untuk mengetahui cara mengimplementasikan tanggap bencana
Covid-19 yang dilakukan oleh organisasi Gerakan Pramuka serta untuk mengetahui bagaimana
Pendidikan karakter pada organisasi Gerakan Pramuka.
Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Hasil yang diperoleh dalam
penelitian ini dalam mengimplementasikan tanggap bencana Covid 19 yang dilakukan Gerakan
Pramuka adalah melaksanakan beberapa program yang sudah diinstruksikan oleh Gerakan Pramuka
tingkat nasional. Serta peran Pendidikan karakter pada organisasi Gerakan Pramuka di Kabupaten
Bandung pada masa pandemi yang paling dirasakan adalah sikap sukarela dan saling menolong serta
rasa peduli antar sesame manusia.
Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah banyaknya anggota Gerakan Pramuka yang mengikuti
program tanggap bencana Covid 19 tidak ditunjang dengan fasilitas yang memadai. Kurangnya sarana
penunjang dalam melaksanakan program penyemprotan disinfektan seperti APD dan alat penyemprotan
menjadi kendala di lapangan.
Kata Kunci : Pendidikan Karakter, Gerakan Pramuka, Pandemi, Covid-19

KLIK DISINI untuk mengunduh