Mari Cegah Bahaya Covid-19 Di Puskesmas

Siti Solihat Holida,S.Kp; Tri Wismadi,S.Kp,.MPH.; Waryantini,.dr,.MARS. Program Studi Ilmu Keperawatan. Fakultas Ilmu Kesehatan. Universitas Bale Bandung. 2020.

ABSTRAK

Penyakit virus corona (Covid-19) adalah penyakit menular yang disebabkan oleh virus. Sebagian besar orang yang tertular akan mengalami gejala ringan hingga berat dan akan pulih tanpa penanganan kasus, namun demikian tidak sedikit yang meninggal dikarenakan sebelumnya memilikimpenyakit yang bersipat cormobid. Guna menghindari kasus kematian, maka penyebaran virus yang cepat perlu ditangani dengan perilaku protokol kesehatan. Tujuan dari kegiatan adalah meningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku masyarakat dalam menghadapi pandemic COVID-19 serta menciptakan kemampuan masyarakat untuk dapat menerapkan protocol kesehatan guna mengantisifasi penjalaran dan penularan COVID-19 Strategi pelaksanaan dilakukan melalui kegiatan-kegaiatn Pengkajian fisik terhadap kesehatan masyarakat dan Penyuluhan kesehatan. Luaran yang diharapkan adalah terjadinya peningkatan pengetahuan, peningkatan sikap dan perilaku yang baik serta Menghasilkan laporan kegiatan PKM yang diserahkan dan disetujui oleh LPPM Universitas Bale Bandung dan diarsipkan di program studi ilmu keperawatan sebagai bukti terlaksananya PKM

Kata Kunci : Pandemi, covid-19, virus

KLIK DISINI untuk mengunduh